KUNJUNGAN BUPATI PACITAN KE DESA GEDOMPOL

Gedompol.com - Di penghujung september 2020 yang tak kunjung datang hujan mengakibatkan kekeringan air semakin meluas begitu juga dengan kondisi desa gedompol.

Pada hari Rabu (30/9) Bupati pacitan Drs indartato di dampingi ibu lucky indartato dan beberapa kepala dinas mengunjungi desa gedompol mendistribusikan air bersih ke dusun pudak dan mendistribusikan pangan kepada masyarakat desa gedompol.
Kunjungan tersebut disambut oleh camat donorojo kepala desa gedompol,perangkat desa,BPD dan warga masyarakat.
Penyerahan air bersih untuk dusun pudak oleh bupati pacitan didampingi kepala desa gedompol.
dok.crew gedompol.com 30,sept 2020 jam 11.00


Seusai mendistribusikan air bersih di dusun pudak,Bupati dan rombongan meneruskan kunjungan ke dusun karang talun desa gedompol untuk meninjau museum wayang beber di dusun tersebut.

Selain melihat bangunan museum bupati pacitan juga mendistribusikan bantuan pangan kepada warga desa gedompol,kepala dinas pangan Pitoyo menyampaikan " kami akan menambah kuota bantuan sesuai intruksi pak bupati.
Penyerahan simbolis bantuan pangan kepada warga oleh bupati pacitan dok.crew gedompol.com 30,sept 2020 jam 11.00

Dalam penyambutannya kepala desa gedompol susanto menyampaikan harapannya terkait air bersih "Di sini Hippam belum bisa menjangkau keseluruh dusun pak bupati,harapan kami ada program pengeboran sumur di dusun pudak,dan yang tak kalah penting bapak,infrastruktur kami masih jauh dari harapan." Papar susanto (37) kepala desa gedompol.

Dan pak in :red (sebutan bupati pacitan ) menanggapinya di sela sela pidatonya."Tolong pak junan( Dinas PUPR) gedompol perlu pembenahan infrastruktur,tolong yang disini segera diaspal"papar bupati pacitan.

Kunjungan tersebut juga disambut oleh ibu ibu jamaah hadroh dusun karang talun.
                 Jamaah hadroh dusun karang talun
 dok.crew gedompol.com 30,sept 2020 jam 11.00



Comments

  1. salam utk pak tohari karang talun, dan seluruh keluarga besar program pidra 2006 - 2008 dr kami M. Effendi-fasilitator LPTP

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DIKEBUT

Akhir sebuah Duel panas wisanggeni cup 4

UMKM Desa Gedompol kian menggeliat